Review the originote ceratides serum

Baca Yuk! Review Skincare Viral The Originote Ceratides Serum

Review The Originote Ceratides SerumMenjaga kelembaban kulit serta menjaga skin barrier perlu dilakukan oleh setiap orang terkhusus untuk para wanita. Apalagi untuk yang tinggal di daerah tropis seperti Indonesia. Nah biasanya para wanita akan menggunakan produk perawatan kulit untuk menjaga kelembaban serta skin barrier. Salah satu produk perawatan wajah yang biasanya digunakan adalah serum. Oleh karena itu, informasi kali ini akan membahas mengenai serum nih girls. Langsung baca aja yukk! 

The Originote Ceratides Serum 

Kandungan Ceramide pada skincare sepertinya menjadi primadona akhir-akhir ini ya girls. Tidak heran jika banyak brand kecantikan yang mulai mengeluarkan skincare dengan bahan ceramide. Nah salah satu brand lokal ini juga mengeluarkan skincare berupa serum yang mengandung ceramide lho. Produknya yaitu The Originote Ceratides Serum. Selain mengandung ceramide produk ini juga mengandung duo peptides yang dapat membantu kamu memperbaiki dan menjaga skin barrier, mengunci hidrasi pada kulit, dan menjaga elastisitas kulit.  

Review The Originote Ceratides Serum

Sudah penasaran dengan produknya? Langsung baca aja yuk ulasan untuk produk serum dari The Originote ini.

Packaging 

Review the originote ceratides serum

Hadir dengan packaging simple yang berukuran 20ml tentunya memudahkan kamu untuk membawa serum ini kemanapun tanpa memakan tempat di makeup pouch yaa! Nah untuk bagian depan kemasannya terdapat label dengan informasi terkait produk ini, seperti ingredients, nomor BPOM, expired date bahkan cara pakai lho. 

Ingredients 

Review the originote ceratides serum

Untuk key ingredients serum dari The Originote ini antara lain: 

  • Ceramide yang tentunya bisa membantu memperbaiki dan memperkuat skin barrier 
  • Selanjutnya, serum ini juga mengandung Duo Peptides menjaga elastisitas kulit serta membantu menyembuhkan breakout 
  • Ada juga Propolis yang berfungsi sebagai anti-inflammatory untuk mengurangi kemerahan pada kulit. 

Klaim Produk Dan Tekstur 

Review the originote ceratides serum

Serum ini memiliki tekstur yang cair dan berwarna bening. Nah saat kamu aplikasikan pada wajah, serum ini akan cepat meresap lho girls. Selain itu, The Originote Ceratides Serum ini juga memiliki wangi yang soft dan pastinya tidak akan mengganggu kamu. Untuk klaim produknya sendiri yaitu mampu membantu memperbaiki dan memperkuat skin barrier serta menghidrasi kulit agar tidak mudah kering. Berita bagusnya, serum ini diklaim aman digunakan untuk kulit sensitif dan bahkan remaja juga bisa menggunakannya lho. 

Kesimpulan

Saat membeli produk perawatan wajah kamu juga harus memperhatikan kandungan yang terdapat pada produk tersebut ya. Nah jika kamu sedang mencari produk serum dengan kandungan ceramide, kamu bisa mencoba produk The Originote Ceratides Serum yaa.

Share your thoughts