bau badan

Atasi Bau Badan dengan Bahan Alami

Banyak orang mengira bahwa keringat yang menjadi penyebab bau badan. Padahal keringat merupakan cairan yang tidak berwarna dan tidak berbau. Penyebab sesungguhnya berasal dari bakteri yang ada pada keringat. Keringat yang berlebih membuat bakteri pada tubuh berkembang biak, sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap. Namun, ada beberapa faktor yang menyebabkan aroma tubuh menjadi tidak sedap. Mulai dari masalah kebersihan diri, makanan yang dikonsumsi hingga obesitas. Memiliki masalah bau badan memang sangat menggangu, sehingga membuat seseorang kurang percaya diri dan merasa tidak nyaman dalam beraktivitas.

Nah, untuk kamu yang memiliki masalah bau badan tidak perlu khawatir. Karena ada berbagai cara untuk mengatasi masalah tersebut. Salah satu caranya yaitu dengan menggunakan bahan alami. Berikut ini beberapa bahan alami yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi masalah bau badan. Yuk simak!

Bahan-bahan Alami Untuk Mengatasi Bau Badan

1. Daun Sirih

bau badan

Kandungan antioksidan yang ada pada daun sirih dapat membantu untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan. Selain antioksidan, senyawa antibakteri juga dapat membantu menghilangkan bau badan secara alami. Untuk cara menggunakannya cukup mudah yaitu dengan merebus beberapa lembar daun sirih hingga mendidih. Setelah mendidih, air rebusan daun sirih dapat kamu konsumsi atau kamu gunakan untuk mandi.

2. Cuka Sari Apel

bau badan

Cuka sari apel juga memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan. Kandungan antibakteri dalam cuka sari apel dapat membantu mengurangi bau badan. Untuk caranya campurkan air dan cuka sari apel, setelah itu tuangkan pada kapas lalu oleskan pada area tubuh yang rentan menimbulkan bau seperti ketiak dan lipatan-lipatan tubuh lainnya. Namun, kamu tetap harus berhati-hati dalam menggunakan cuka sari apel. Karena sifatnya yang asam dapat mengakibatkan iritasi pada kulit.

3. Baking Soda

Baking soda memiliki sifat yang dapat menetralkan asam dan basa, sehingga dapat menghilangkan bau badan secara alami. Selain itu, baking soda juga tidak akan meninggalkan bekas noda pada pakaian. Kamu dapat menggunakan baking soda dengan menaburkannya ke area tubuh yang sering berkeringat misalnya pada area ketiak, diamkan selama 10 menit dan bilas dengan air bersih.

4. Daun Kemangi

bau badan

Kandungan minyak atsiri pada daun kemangi dapat membantu menghilangkan bau tidak sedap pada tubuh. Selain minyak atsiri, kandungan antiseptik yang ada pada daun kemangi juga efektif untuk membaski kuman penyebab bau badan. Cara penggunaanya juga cukup mudah. Kamu dapat mengkonsumsi daun kemangi sebagai lalapan. Selain itu, kamu juga dapat menggunakannya sebagai teh dengan menjemur daun kemangi hingga kering. Kemudian tumbuk daun kemangi hingga halus dan seduh dengan air hangat. Untuk hasil yang maksimal, konsumsi teh daun kemangi 2 kali sehari.

Untuk kamu yang memiliki alergi terhadap daun mint, sebaiknya tidak menggunakan daun kemangi. Karena tumbuhan ini termasuk ke dalam keluarga tanaman mint.

5. Lemon

Lemon memiliki kadar asam yang tinggi, sehingga dapat mengubah pH pada kulit ketiak yang membuat bakteri bau badan sulit bertahan hidup. Untuk caranya dengan mengambil setengah potong lemon dan oleskan pada kulit ketiak. Selain itu, kamu juga dapat mencampurkan tepung maizena dengan 2 sendok makan perasan lemon. Kemudian oleskan pada kulit ketiak dan diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air bersih. Untuk mengurangi risiko terjadinya iritasi pada kulit, pastikan ketiak dalam kondisi bersih dan kering. Jangan menggunakannya setelah mencukur atau pada kulit yang terbuka.

Kesimpulan

Itulah beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi masalah bau badan. Apabila terjadi reaksi alergi sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

 

Share your thoughts